Pakai Email adalah layanan email profesional yang mendukung penggunaan domain custom untuk kebutuhan bisnis maupun personal, dengan menambahkan domain Anda ke Pakai Email, Anda dapat membuat alamat email menggunakan nama domain sendiri (misalnya, [email protected]). Berikut adalah langkah-langkah untuk menambahkan domain di Pakai Email.
Langkah-Langkah Menambah Domain
Login ke Dashboard
Gunakan browser untuk membuka aplikasi web Pakai Email.
Masuk ke akun Anda dengan memasukkan alamat email dan kata sandi.
Jika Anda lupa kata sandi, gunakan fitur lupa kata sandi untuk mereset.
Akses Menu Domain
Setelah berhasil login, Anda akan diarahkan ke dashboard.
Cari dan klik menu Domain yang tersedia di menu navigasi.
Menambah Domain Baru
Jika Anda masih memiliki add-on domain, klik tombol Tambah.
Masukkan domain Anda (misalnya, domain.com) dan Kapasitas yang akan diberikan (dalam satuan MB, misalnya 1000 MB adalah 1 GB).
Klik tombol Tambah untuk menyimpan.
Pastikan kapasitas tersedia Anda mencukupi.
Langkah-Langkah Pointing Domain
Verifikasi Kepemilikan Domain
Setelah domain berhasil ditambah, klik tombol Kelola.
Anda akan diarahkan ke halaman Verifikasi Domain, salin TXT Record dan tambahkan pada DNS Management domain Anda (contoh: Cloudflare, cPanel, dan layanan registrasi domain lainnya).
Ikuti langkah sesuai step yang tersedia dan pastikan konfigurasi Anda sudah benar.
Setelah selesai, tekan tombol Verifikasi.
Apakah artikel ini membantu?
Penilaian ini dapat membantu kami meningkatkan kualitas artikel ini.